Senin, 23 April 2012

Jamu Persidafon, PSMS Ingin Tuntaskan Dendam
PSMS Medan
Tim PSMS Medan bertekad untuk membalaskan dendam atas kekalahan 1-4 yang dideritanya dari Persidafon di putaran pertama Indonesian Super League (ISL). PSMS siap menjamu tim asal Papua itu di Stadion Teladan Medan, Senin 23 April 2012.

"Seluruh pemain siap untuk pertandingan besok, target kami adalah membalas kekalahan besar yang kami terima pada laga sebelumnya di Papua," ujar assisten pelatih PSMS, Roekinoi, Minggu 22 April 2012.

Dalam laga ini, PSMS juga berhasrat mengembalikan kepercayaan publik Ibukota Sumatera Utara. Sebab, tim asuhan Suharto itu baru saja menerima kekalahan telak 1-3 dari tamunya, Deltras Sdioarjo.

Selain itu, dari tiga laga yang sudah dilakoninya di putaran kedua, PSMS hanya berhasil mengumpulkan satu poin saat ditahan PSPS Pekanbaru. Dan dua kali kalah dari Persija Jakarta dan Deltras. Sehingga, PSMS dituntut meraih hasil sempurna saat menjamu Persidafon.

"Kemenangan menjadi harga mati bagi kami untuk mengembalikan kepercayaan publik. Sebelumnya, kami kalah telak di kandang sendiri dan itu tidak boleh terjadi lagi di pertandingan besok. Motovasi pemain sudah kembali pulih," tutur Roekinoi.

Menghadapi Persidafon, PSMS tidak akan diperkuat gelandang Zaina Anwar yang terkena akumulasi kartu, serta Rahmad dan Deny Rumba yang mengalami cedera. Absennya dua wing back tersebut membuat pemain muda Wiganda Pradika ditempatkan di posisi bek kanan.

"Zainal tidak bisa main, tapi dia punya banyak pengganti di lini tengah. Untuk posisi bek kanan, Wiganda akan kita mainkan sejak menit pertama di posisi tersebut," tutur Roekinoi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar