Minggu, 29 April 2012

ISL Preview: Persib vs Persipura, Duel Tanpa Tim Terbaik
ISL Preview: Persib vs Persipura, Duel Tanpa Tim Terbaik
Persib vs Persipura tanpa beberapa pemain andalan
MEDIA INFORMASI - Absennya dua pilar Persipura Jayapura, Boaz Salossa dan Titus Bonai, tidak akan mempengaruhi konsentrasi Persib Bandung saat menjalani laga lanjutan Indonesia Super League (ISL) musim 2011/2012, di Stadion Siliwangi, Bandung, Minggu (29/4).

Jika Tibo- sapaan Titus Bonai absen karena persoalan indisipliner, Boaz harus absen akibat pemulihan kondisi pascaoperasi. Pemain kelahiran Sorong, Papua Barat, 16 Maret 1986 tersebut, diwajibkan istirahat panjang sekitar 7 bulan.

Karena itu, pelatih Persib Bandung, Robby Darwis mengatakan, Zulkifli Syukur dan kawan-kawan tetap harus fokus dalam mempertahankan poin. Pasalnya, dikatakan Robby, di putaran kedua, banyak permasalahan yang cukup pelik melanda Persib hingga membuat kehilangan banyak poin penting.

“Tanpa Boaz dan Tibo, Persib tetap akan bermain normal. Sebab, Persipura merupakan tim yang solid lantaran mengandalkan kolektivitas permainan dan bukan individu semata. Karena itu, tidak ada alasan bagi kami untuk bersatai-santai,” tegas Robby .

Diterangkan Robby, meski tanpa Boaz dan Tibo, Mutiara Hitam- sebutan Persipura- memiliki sederet pemain handal seperti Alberto Goncalves, Bio Pauline, Ortizan Solossa, Imanuel Wanggai, Zah Rahan Karangar.

“Kekuatan Persipura memang merata. Sehingga, kami harus terus waspada sepanjang pertandingan. Saya berharap, para pemain dapat tampil konsisten selama 90 menit,” tuturnya.

Setali tiga uang dengan Persipura, Maung Bandung juga tidak diperkuat dua pilarnya, Jajang Sukmara dan Airlangga Sucipto yang terlilit akumulasi kartu kuning.